Kenali Bahaya Toksoplasma Pada Kehamilan

KehamilanCerdas-Pernahkah Anda mendengar istilah virus toksoplasma? Toksoplasma adalah parasit yang bersarang pada binatang “indung semang”, diantaranya  kucing, anjing, babi, kambing, dan kelinci. Toksoplasma termasuk virus yang dapat membahayakan kehamilan, terutama janin dalam kandungan. Pengetahuan yang cukup tentang toksoplasma akan membuat ibu hamil lebih waspada dan tahu cara mencegah penyebarannya. 

Bagaimana virus toksoplasma bisa menginfeksi ibu hamil?

Berjalan tanpa alas kaki, karena virus ini bisa menginfeksi dengan cepat melalui permukaan tanah yang tercemar
Mengonsumsi daging mentah atau setengah matang
Mengonsumsi telur setengah matang
Mengonsumsi buah dan sayuran yang tidak steril
Gejala yang dialami ketika terinfeksi toksoplasma
Ibu hamil yang terinfeksi virus toksoplasma akan mengalami beberapa gejala, yakni : demam, badan lemah, sakit kepala, terganggunya penglihatan, pembengkakakn kelenjar getah bening, kejang, gemetaran, disorientasi, dan perubahan kepribadian.

Dampak Negatif pada Janin

Virus toksoplasma yang menyerang ibu hamil dapat menyebabkan risiko buruk pada janin, diantaranya :
Cacat bawaan, misalnya hydrocephalus (pembesaran kepala)
Kelainan saraf mata
Gangguan fungsi saraf pusat
Kelainan sistemik, misalnya : pembesaran hati dan limpa, kuning, dan pendarahan.
Keguguran.
Pengobatan Untuk ibu hamil yang terinfeksi Toksoplasma
Besarnya resiko yang harus dihadapi iu hamil dan janin, biasanya dokter akan memberikan obat khusus yang berfungsi mematikan parasite dan mencegah aktifnya infeksi toksoplasma atau agar tidak bertambah parah.  Ibu hamil yang pernah terkena toksoplasma harus tetap memantau kondisinya dan tidak berhenti minum obat untuk mencegah virus aktif kembali. Boleh berhenti minum obat jika dokter sudah menyatakan kalau tubuh ibu telah bersih dan bebas parasit.

Mencegah Penularan Virus TORCH

Upaya pencegahan terhadap virus toksoplasma tidaklah sulit, misalnya : hindari mengonsumsi daging mentah, cuci bersih sayuran/buah yang akan dikonsumsi, jaga kebersihan tangan sebelum makan, pastikan alat makan selalu higienis, hindari bergaul dnegan binatang (kucing), dan lain sebagainya. Karena toksoplasma sangat berbahaya bagi ibu hamil, maka pastikan ibu merencanakan dengan baik kehamilannya dan menjaga kehamilan dengan beberapa tindakan berikut :
Selalu konsumsi makanan yang bergizi
Pemeriksaan sebelum dan sesudah kehamilan secara teratur
Lakukan vaksinasi yang direkomendasikan dokter
Hindari mengonsumsi makanan mentah atau setengah matang
Pastikan selalu menjaga kebersihan tubuh
Hindari kontak dengan penderita penyakit yang membahayakan kehamilan
Semoga informasi diatas dapat menambah wawasan dan pengetahuan bagi kita semua.